Hai, readers? Apa kabar? Bagi yang puasa, gimana puasa hari ini? InsyaAllah lancar ya. Sebagian dari kalian pasti ada yang penasaran baca post ini setelah lihat post di Instagram mengenai cape blazer yang aku pakai. So, kalau kalian mau tau, baca terus post ini sampai bawah ya!
Sebenernya kali ini adalah latepost, karena saya sempat kehilangan data, tapi alhamdulillah nggak parah dan akhirnya normal kembali. Kali ini akan saya share info yang cocok untuk kalian terutama yang sedang mempersiapkan keperluan Hari Raya, or bagi kalian yang lagi pengen belanja-belanja cantik aja untuk keperluan hangout, atau ke kantor, hehehe. Well, let's start from the picture below...
Bulan kemarin saya sempat mengunjungi grand opening salah satu outlet brand ready-to-wear ternama di Indonesia, yaitu Contempo Indonesia. Mungkin sudah banyak yang tahu, kalau belum, pasti familiar deh dengan namanya, karena Contempo ini memang sudah berdiri sejak 35 tahun yang lalu, lebih tua dari umur saya, hehe. Outlet Contempo juga sudah tersebar di seluruh penjuru Indonesia dan tersedia di department store seperti Centro dan Parkson. Kalian juga bisa dapatkan koleksi Contempo via online di www.contempo.co.id dan tag outfit kalian di Instagram @Contempo_ID.
Nah, grand opening kemarin adalah store Contempo pertama yang ada Yogyakarta, tepatnya yaitu di Jogja City Mall, 1st floor, Jl. Magelang Yogyakarta. Selain itu, produk Contempo di Yogyakarta juga tersedia di Centro Ambarrukmo Plaza, dan Parkson Hartono Mall Yogyakarta. Berikut adalah beberapa dari koleksi terbaru Contempo yang sangat eye-refreshing!
Konsep dari Contempo sendiri, sesuai dengan namanya, sangat kontemporer dan memiliki mantra 'Be the Best You'. Contempo sangat mengerti kebutuhan fashion keluarga Indonesia dengan menawarkan style yang modern dan berkualitas, sehingga sangat mendukung penampilan terbaik kita.
Awalnya, mungkin banyak yang mengira Contempo lebih mengarah ke style usia 25 tahun keatas, eip! jangan salah yah, ternyata produk Contempo bisa banget di mix n' match dengan items dan aksesoris lain yang bisa menghasilkan look yang asyik. Misalnya kalau kamu memakai floral top atau lace dress di atas tadi tinggal kamu finishing dengan sneakers atau backpack, and there you go, penampilan kamu jadi modern tapi tetap asyik!
Untuk opening store di JCM, Contempo menawarkan discount hingga 50%, cashback, dan promo t-shirt hanya 99rb! Here's a sneakpeek of what's going on SALE in their store. Wah, buruan deh, setelah ini cek store Contempo terdekat sebelum kehabisan diskonnya yah!
Contempo menyediakan kebutuhan fashion keluarga Indonesia modern, and yes, Contempo hadir untuk kebutuhan setiap anggota keluarga mulai dari Ayah, Ibu, boys, and girls, semuanya lengkap di Contempo. Jangan khawatir, untuk koleksi pakaian anak-anak, Contempo menyediakan banyak ukuran mulai usia 4 hingga 12 tahun. So, all your family needs, in one place, how cool is that! Lihat deh koleksinya di bawah ini...
Oiya, beruntung banget saat ke store bertemu dengan Creative Director dari Contempo Indonesia, Ms. Cindy Gozali, diajak lunch, ngobrol, dan brainstorming tentang fashion, sampai ke bisnis beliau. It was really nice meeting you mba Cindy, thank you for the kindness, the time, and knowledge that you shared with me. Can't wait to meet you again soon (which is a day after I publish this post, hehe), and looking forward to our collaboration in the future.
Contempo saat ini sudah mengeluarkan koleksi terbaru untuk Lebaran 2016, dan harus banget juga cek koleksinya di store yah, ajak saudara atau teman-teman juga. Koleksi Lebaran Contempo cocok banget bagi yang ingin tampil kompak sekeluarga di Hari Raya atau saat silaturrahmi, karena semua item untuk tiap anggota keluarga tersedia di Contempo, so, better hurry!
Okay, sampai pada penghujung dari post kali ini. But, aku akan akhiri dengan 'office look idea' dengan mengenakan salah satu item dari Contempo. Nah, item favorit yang aku pilih dari koleksi Contempo adalah cape blazer ini, jatuh cinta pada pandangan pertama sih. Bahan dan tailoringnya berkualiats banget, meskipun outfit ini formal, tapi efek layeringnya bikin outfit terlihat unik dan tidak kaku. Dapatkan di store Contemo terdekat ya. Thank You for reading this post and enjoy the rest of the photos. Remember to always BE THE BEST YOU!
Love, Lia <3